Perbedaan SKINCARE dengan KOSMETIK

Perbedaan Skincare dan Kosmetik/make up

1. Dalam artinya sendiri, Skincare dan Kosmetik memiliki masing-masing definisi yang berbeda yaitu. Skincare memiliki arti sebagai perawatan kulit, dan Kosmetik sendiri memiliki arti sebagai berdandan/berhias. Dan dari definisinya pun sudah memiliki maknanya tersendiri.

2. Perbedaan Skincare dgn Kosmetik yang kedua adalah sama-sama memiliki beberapa macam jenis dengan fungsi yang berbeda. Contohnya untuk skincare terdiri dari sabun pencuci muka (face wash), pelembap wajah (moisturizer), serum, tabir surya (sunscreen), krim malam, eye cream,pelembap bibir (lip balm) dan Di Kategori Kosmetik ada foundation, bb cream, bedak, concealer, lipstick, maskara, pensil alis, eyeliner, dan lain-lain.

3. Dari segi waktu pemakaian. Skincare biasanya dapat digunakan setiap hari, mulai dari pagi hingga sampai malam menjelang tidur. Mulai dari memakai pencuci wajah, toner, serum, day cream, sunscreen dilanjut malam hari memakai serum, night cream, eye cream, dan juga lipbalm. Sedangkan, Kosmetik digunakan saat waktu tertentu. Semisalkan, pergi menuju pesta pernikahan, pergi kerja, pergi ke mall, ataupun bertemu teman. Make up bisa dikatakan hanya digunakan sesaat, dikarenakan wajib membersihkan sisa-sisa make up sebelum tidur.

4. Jikalau diberikan pilihan, skincare ataupun Kosmetik pastinya kebanyakan orang jauh lebih memilih skincare. Karena manfaat dari skincare itu sendiri akan terasa ketika anda sudah memasuki umur 30 keatas. 
Istilahnya, dengan memakai skincare sama saja berinvestasi pada keindahan kulit anda untuk kedepannya. 
Oleh karena itu, makin dini menggunakan skincare maka semakin bagus. 
Apabila kita tidak merawat wajah sedini mungkin, kelak ketika kita memasuki usia 25 tahun jika ada masalah kulit yang muncul seperti flek hitam, kerutan, dan lain-lain akan membutuhkan waktu maupun uang yang cukup banyak agar wajah keliatan lebih fresh dan sehat.

5. Dari segi harga, produk-produk Skincare umumnya memiliki harga yang lebih mahal. Ketimbang harga Kosmetik pada umumnya. Memang sesuai fungsi yang dimilikinya skincare memang untuk jangka panjang dan juga termasuk dari bagian penting dari kesehatan kulit. 
Walaupun ada beberapa brand Kosmetik yang memiliki harga selangit, akan tetapi hanya beberapa saja dan tidak semua brand make up.

Dan itulah, beberapa perbedaan skincare dengan Kosmetik yang perlu kita ketahui. 
Semoga Bermanfaat 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengapa harus melakukan perawatan wajah ?

SPF, SUNSCREEN DAN SUNBLOCK